[go: up one dir, main page]

Diposting oleh Andrew Ahn, Product Manager dan Buddhika Kottahachchi, Product Manager

Play Store berisi katalog aplikasi yang terbesar di dunia. Ketika pengguna memutuskan aplikasi yang ingin mereka install, kami ingin memastikan Play menyediakan pengalaman tepercaya.

Belum lama ini, kami telah mengumumkan perkembangan dalam memerangi penginstalan aplikasi menipu dan spam. Untuk terus memerangi perilaku penyebaran spam, kami juga memperbaiki cara mengenali dan menghapus ulasan dan rating palsu. Dengan adanya perbaikan pada kemampuan ini, kini kami bisa lebih akurat mengenali dan menghapus ulasan dan rating palsu.

Dalam kebanyakan kasus, tidak diperlukan aksi apa pun. Jika Anda menunjuk pihak lain untuk mempromosikan aplikasi Anda, sebaiknya Anda masuk ke akun dan memastikan bahwa teknik promosi mereka menggunakan cara-cara yang sah, dan sesuai dengan Kebijakan Google Play Developer. Aturan dasar pemberian ulasan dan rating adalah keduanya harus berasal dari pengguna sebenarnya, dan developer tidak boleh berusaha memanipulasinya dengan cara apa pun (mis. memalsukan, membayar, memberikan insentif).

Kami akan terus melakukan penyempurnaan sistem yang akan semakin membantu melindungi integritas Google Play, komunitas developer, dan terutama pengguna akhir.


Diposting oleh Kazushi Nagayama, Search Quality Analyst, dan Andrew Ahn, Product Manager

Kami berusaha untuk terus menjadikan Google Play platform terbaik guna menikmati dan menemukan aplikasi paling inovatif dan tepercaya. Hari ini kami mengumumkan penyempurnaan tambahan untuk melindungi integritas Play Store.

Tim kami bekerja keras setiap hari untuk memperbaiki kualitas sistem penemuan kami. Sistem penemuan konten ini memastikan pengguna bisa menemukan dan mendownload aplikasi yang mereka sukai. Dari waktu ke waktu, kami mengamati beberapa developer yang mencoba memanipulasi peringkat aplikasi mereka melalui cara yang tidak sah seperti penginstalan menipu, ulasan palsu, dan rating dengan insentif. Upaya ini tidak hanya melanggar Kebijakan Developer Google Play, tetapi juga merugikan komunitas developer kami dengan menghalangi peluang mereka ditemukan atau direkomendasikan melalui sistem kami. Pada akhirnya, mereka menempatkan pengguna akhir pada risiko membuat keputusan yang salah berdasarkan informasi yang tidak akurat dan tidak autentik.

Hari ini kami meluncurkan sistem deteksi dan pemfilteran yang lebih baik untuk melawan upaya manipulasi semacam itu. Jika penginstalan dilakukan dengan maksud untuk memanipulasi peringkat aplikasi di Google Play, sistem kami akan mendeteksi dan memfilternya. Selanjutnya, developer yang terus menunjukkan perilaku semacam itu, aplikasinya akan dicopot dari Google Play.

Dalam kebanyakan kasus, tidak diperlukan aksi apa pun. Jika Anda meminta pihak lain untuk mempromosikan aplikasi Anda (mis. agen pemasaran pihak ketiga), sebaiknya Anda memastikan bahwa promosi tersebut berdasarkan cara-cara yang sah. Jika ada pertanyaan, silakan lihat Sumber Daya Dukungan Developer.

Perubahan penting ini akan membantu melindungi integritas Google Play, komunitas developer, dan terutama pengguna akhir. Terima kasih atas dukungan Anda dalam membangun toko aplikasi dan game paling tepercaya di dunia!

Oleh Venkat Rapaka, Director of Product Management, Google

Tim Android Things telah bekerja sama dengan mitra kami untuk menciptakan produk IoT yang menarik, aman dan mendalam. Selama Consumer Electronics Show (CES) di Las Vegas, sejumlah mitra OEM kami mengumumkan rangkaian produk pertama mereka yang didukung oleh Android Things. Produk-produk ini dibangun di atas Android Things System-on-Modules (SoMs) yang bersertifikasi dari mitra silikon kami, mendapatkan keuntungan dari fitur reguler dan update keamanan dari Google, dan Asisten Google serta Google Cast bawaan.

Speaker dengan aktivasi suara baru yang didukung oleh Android Things diumumkan di CES, termasuk LG ThinQ WK7 dan iHome iGV1. Solusi hardware Turnkey yang berbasis Qualcomm SD212 Home Hub Platform, MediaTek MT8516 dan Rockchip RK3229 SoM telah disertifikasi untuk Asisten dan Cast, dan NXP i.MX 8M akan segera menyusul. Tiga dari mitra Original Design Manufacturer (ODM) kami, Tymphany, Goertek, dan Tonly, telah membuat desain referensi full speaker berbasis SoMs ini untuk mengurangi biaya development dan waktu-pemasaran.

Hari ini, kami juga mengumumkan bahwa Asisten Google akan hadir di smart display yang didukung oleh Android Things. Perangkat baru ini memiliki Asisten dan Cast bawaan, dan dengan manfaat tambahan dari layar sentuh, perangkat ini bisa membantu Anda melihat dan berbuat lebih banyak. Smart display dari JBL, Lenovo, LG (semua berbasis Qualcomm SD624 Home Hub Platform) dan Sony (berbasis MediaTek MT8173 SoM) akan tersedia akhir tahun ini.

Tentu saja, Android Things dirancang untuk mendukung beragam perangkat selain speaker dan smart display. Demo prototipe bisa ditemukan di stan NXP, seperti HandBot, DrawBot, printer 3D, dan kaos hasil karya seni AI.

Mulai besok, Anda bisa mengunjungi Playground Asisten Google (stan CP-21) di CES untuk melihat produk, chipset, dan desain referensi baru oleh mitra-mitra kami. Selain itu, perangkat-perangkat ini juga tersedia buat ditampilkan di ruang perusahaan lain selama konferensi, termasuk Lenovo, LG, JBL, Qualcomm, MediaTek, NXP, Rockchip, iHome, Goertek, dan Tymphany.

Android Things saat ini berada dalam fase Developer Preview, dan Anda bisa memulai dengan versi terbaru DP6.1. Anda bisa menggunakan Android Things Console untuk mendownload citra sistem dan mem-flash perangkat yang ada. Masukan bisa diberikan kepada kami dengan mengirimkan laporan bug dan permintaan fitur, serta pada Stack Overflow atau Komunitas Developer IoT Google. Rilis Dukungan Jangka Panjang akan tersedia tahun ini, dengan detail selengkapnya segera hadir.

Diposting oleh Mushan Yang dan Xiangyu Luo, Software Engineers

PageSpeed Insights memberikan informasi tentang seberapa baik sebuah halaman mematuhi aturan-aturan praktik terbaik. Dahulu, rekomendasi ini disajikan tanpa konteks tentang seberapa cepat kinerja halaman yang sesungguhnya, sehingga semakin mempersulit untuk memahami kapan waktu yang tepat untuk menerapkan optimalisasi ini. Hari ini, kami mengumumkan bahwa PageSpeed Insights akan menggunakan data dari Laporan Pengalaman Pengguna Chrome untuk membuat rekomendasi yang lebih baik bagi developer dan skor optimalisasi telah disesuaikan agar sesuai dengan data di dunia nyata.

Laporan PSI sekarang memiliki beberapa elemen berbeda:
  • Skor Kecepatan mengategorikan halaman sebagai Cepat, Rata-Rata, atau Lambat. Ini ditetapkan dengan melihat nilai median dari dua metrik: First Contentful Paint (FCP) dan DOM Content Loaded (DCL). Jika kedua metrik berada di sepertiga teratas kategori mereka, halaman dianggap cepat.
  • Skor optimalisasi mengategorikan halaman sebagai Baik, Sedang, atau Buruk dengan memperkirakan headroom kinerjanya. Perhitungan ini mengasumsikan bahwa developer ingin mempertahankan tampilan dan fungsionalitas halaman yang sama.
  • Bagian Distribusi Pemuatan Halaman menyajikan bagaimana event FCP dan DCL halaman ini didistribusikan dalam kumpulan data. Event ini dikategorikan sebagai Cepat (sepertiga teratas), Rata-Rata (sepertiga tengah), dan Lambat (sepertiga terbawah) dengan membandingkan semua event di Laporan Pengalaman Pengguna Chrome.
  • Bagian Statistik Halaman menjelaskan perjalanan bolak-balik yang diperlukan untuk memuat resource yang memblokir perenderan halaman, total byte yang digunakan oleh halaman, dan perbandingannya dengan jumlah median perjalanan bolak-balik dan byte yang digunakan dalam kumpulan data. Ini bisa menunjukkan bila halaman mungkin lebih cepat jika developer memodifikasi tampilan dan fungsionalitas halaman.
  • Saran Optimalisasi adalah daftar praktik terbaik yang bisa diterapkan ke halaman ini. Bila halaman memang sudah cepat, saran ini secara default tersembunyi, karena halaman tersebut sudah berada di sepertiga teratas dari semua halaman dalam kumpulan data.

Untuk detail selengkapnya mengenai perubahan ini, lihat Tentang PageSpeed Insights. Seperti biasa, jika Anda memiliki pertanyaan atau masukan, silakan kunjungi forum kami dan ingatlah untuk menyertakan URL yang dievaluasi.

 Kira-kira dua pertiga pengguna Windows Chrome memiliki aplikasi lain pada komputer mereka yang berinteraksi dengan Chrome, seperti software aksesibilitas atau antivirus. Dahulu, software ini diperlukan untuk menginjeksikan kode di Chrome agar bisa berfungsi dengan baik; sayangnya, pengguna dengan software yang menginjeksikan kode ke dalam Windows Chrome 15% lebih mungkin mengalami error. Dengan ekstensi Chrome dan Native Messaging, sekarang ada alternatif baru untuk menjalankan kode di dalam proses Chrome. Mulai bulan Juli 2018, Chrome 68 akan mulai memblokir software pihak ketiga yang menginjeksikan kode ke Chrome di Windows.

Perubahan ini akan berlangsung dalam tiga tahap. Pada bulan April 2018, Chrome 66 akan mulai menampilkan peringatan kepada pengguna yang terkena masalah setelah terjadi error, memperingatkan mereka bahwa software lain menginjeksikan kode ke Chrome dan memandu mereka untuk mengupdate atau menghapus software tersebut.


Di Chrome 66, sebuah peringatan akan ditampilkan kepada pengguna apabila ada software pihak ketiga yang menginjeksikan kode ke dalam Chrome.


Pada bulan Juli 2018, Chrome 68 akan mulai memblokir software pihak ketiga yang menginjeksikan kode ke proses Chrome. Bila pemblokiran ini menghalangi Chrome untuk memulai, Chrome akan memulai ulang dan mengizinkan injeksi, tetapi juga menampilkan peringatan yang memandu pengguna untuk menghapus software tersebut. Akhirnya, pada bulan Januari 2019, Chrome 72 akan menghapus penyesuaian ini dan selalu memblokir injeksi kode.

Meskipun sebagian besar software yang menginjeksi kode ke Chrome akan terpengaruh oleh perubahan ini, terdapat beberapa pengecualian. Kode yang ditandatangani Microsoft, software aksesibilitas, dan software IME tidak akan terpengaruh. Seperti semua perubahan Chrome yang lainnya, developer diharapkan menggunakan Chrome Beta untuk pengujian awal.

Error yang lebih sedikit berarti semakin banyak pengguna yang senang, dan kami berharap bisa terus menjadikan Chrome lebih baik untuk semua orang.

Diposting oleh Chris Hamilton, Chrome Stability Team

Kecepatan berbanding lurus dengan pendapatan di web, khususnya mobile. Bahkan, beberapa studi telah menunjukkan bahwa penundaan 100 md pada waktu muat halaman berkorelasi langsung dengan rasio konversi yang lebih rendah. Untuk lebih memahami dampak yang diberikan AMP bagi kecepatan dan pendapatan situs seluler, Google menugaskan Forrester Consulting, peneliti dan firma penasihat global terkemuka, untuk melakukan studi Total Economic Impact™ di semua publishers dan situs e-commerce yang menggunakan AMP.

Untuk menjalankan analisis tersebut, Forrester mewawancarai 4 perusahaan web yang telah memanfaatkan format AMP. Berdasarkan hasil yang diamati pada situs yang diwawancarai, Forrester membuat sebuah model untuk memproyeksikan hasil yang diharapkan dari implementasi AMP selama periode tiga tahun. Dengan menggunakan model ini, sebuah situs dengan 4 juta kunjungan situs setiap bulan dan margin keuntungan 10% diperkirakan akan mencapai titik balik modal biaya implementasi AMP dan mulai mendapat keuntungan dalam waktu kurang dari 6 bulan.

grafik rekapitulasi

Beberapa hasil utama dari penelitian ini:

  • Peningkatan sebesar 20% dalam rasio konversi penjualan. A/B testing yang dilakukan oleh dua situs e-commerce yang diwawancarai untuk penelitian ini memperlihatkan peningkatan rasio konversi sebesar 20% pada halaman AMP mereka, yang berpotensi mendorong peningkatan keuntungan tahunan lebih dari $200.000, berdasarkan model Forrester.
  • Peningkatan traffic situs AMP sebesar 10% dari tahun ke tahun. Peningkatan traffic situs menghasilkan penjualan dan tampilan iklan tambahan, sehingga berpotensi mendorong peningkatan keuntungan tahunan sebesar $75.000 untuk sebuah situs di tahun pertama, berdasarkan model tersebut.
  • Peningkatan sebesar 60% dari halaman per kunjungan. Halaman AMP bekerja dengan baik untuk e-commerce serta publishers berita dan keduanya mengatakan bahwa ada peningkatan sebesar 60% pada jumlah orang yang datang ke situs tersebut dan orang-orang tersebut menghabiskan waktu dua kali lebih lama di situs mereka dengan sedikit peningkatan pada pengunjung yang kembali sebesar 0,3%.

AMP merupakan format yang relatif baru, dan walaupun ada biaya yang terkait dengan pengadopsiannya, hasilnya jauh lebih besar daripada biaya awalnya. Model Forrester secara khusus menemukan bahwa sebuah situs dengan pengunjung bulanan 4 juta yang mengimplementasikan AMP berpotensi mendapatkan keuntungan sebesar $1.005.447 selama tiga tahun, dibanding total investasi yang hanya sebesar $210.827, menghasilkan ROI 377%.

tabel rekapitulasi

Anda bisa membaca keseluruhan penelitian di sini, yang memerinci hasil studi secara detail untuk konten dan situs e-commerce. Memungkinkan pembuatan situs yang menguntungkan dan mudah digunakan bagi publishers dan penjual merupakan tujuan utama AMP Project. Kami sangat senang melihat bahwa hasil penelitian ini menunjukkan kelayakan bisnis untuk menciptakan pengalaman pengguna yang menakjubkan di web dengan format AMP open-source.

Diposting oleh Lisa Wang, Product Manager, AMP Project

 Diposting oleh Ido Green (@greenido), Developer Advocate

Baru-baru ini kami meluncurkan seri video YouTube baru yang berfokus pada pengajaran praktik terbaik developer untuk platform Actions on Google.

Aplikasi untuk Asisten Google adalah gateway bagi pengguna untuk berinteraksi dengan layanan Anda melalui Google Home, ponsel Android, iPhone, dan di masa mendatang, melalui setiap pengalaman di mana Asisten Google tersedia.

Tujuan dari seri video ini adalah untuk menunjukkan kepada Anda cara menggunakan platform Asisten Google sebaik mungkin. Anda akan belajar lebih banyak dari Ido Green, Developer Advocate di Google, yang akan membahas topik seperti:

Ikuti informasi terbaru di sini untuk mempelajari cara membangun, atau menyempurnakan aplikasi Anda untuk Asisten Google sehingga pengguna bisa memperoleh manfaat dari pengalaman yang lebih interaktif dan bermakna.

Dan jika Anda ingin selalu terhubung dengan kami, silakan bergabung dengan komunitas developer kami di: https://g.co/actionsdev atau @actionsongoogle

Sampai jumpa!

 Diposting oleh Jamal Eason, Product Manager, Android

Hari ini, kami sangat gembira bisa mengumumkan Quick Boot untuk Android Emulator. Dengan Quick Boot, Android Emulator bisa diluncurkan dalam waktu kurang dari 6 detik. Quick Boot bekerja dengan membuat snapshot sesi emulator sehingga Anda bisa melakukan reload dalam hitungan detik. Quick Boot pertama kali dirilis pada Android Studio 3.0 di saluran update canary dan kami sangat antusias bisa merilis fitur ini sebagai update yang stabil hari ini.

Selain fitur baru ini, kami juga ingin menyoroti beberapa fitur utama dari rilis terbaru. Sejak perombakan total Android Emulator dua tahun lalu, kami terus berfokus untuk meningkatkan kecepatan, stabilitas, dan menambahkan beragam set fitur yang mempercepat pengembangan dan pengujian aplikasi Anda. Dengan semua perubahan terbaru ini, sudah pasti Anda perlu mengupdate Android Emulator ke versi terbaru dan mulai menggunakannya sekarang.

5 Fitur Utama
  • Quick Boot - Dirilis sebagai fitur stabil hari ini, Quick Boot memungkinkan Anda melanjutkan sesi Android Emulator dalam waktu kurang dari 6 detik. Saat pertama kali menjalankan Android Virtual Device (AVD) dengan Android Emulator, akan dilakukan booting dingin (seperti ketika kita menyalakan perangkat), tetapi proses berikutnya berjalan cepat dan sistem dikembalikan ke keadaan terakhir ketika Anda menutup emulator (mirip dengan membangunkan perangkat). Kami mencapai hal ini dengan merancang ulang seluruh arsitektur snapshot emulator lama agar bekerja dengan sensor virtual dan akselerasi GPU. Tidak ada persiapan lain yang diperlukan karena Quick Boot diaktifkan secara default mulai Android Emulator v27.0.2.


Quick Boot di Android Emulator


  • Kompatibilitas Android CTS - Dengan setiap rilis Android SDK, kami memastikan bahwa Android Emulator siap untuk kebutuhan pengembangan aplikasi Anda, mulai dari pengujian kompatibilitas mundur dengan Android KitKat hingga mengintegrasikan API terbaru dari developer preview. Untuk meningkatkan kualitas produk dan keandalan citra sistem emulator, kini kami melakukan pengujian build Android System Image final dari Android Nougat (API 24) dan yang lebih tinggi pada Android Compatibility Test Suite (CTS)—rangkaian pengujian yang sama dengan yang harus dilalui perangkat fisik Android resmi.
  • Dukungan Google Play - Kami tahu bahwa banyak developer aplikasi menggunakan Google Play Services, dan mereka mungkin menemui kesulitan ketika harus selalu memperbarui layanan di citra sistem Android Emulator. Untuk mengatasi masalah ini, sekarang kami menawarkan versi Android System Images yang menyertakan aplikasi Play Store. Citra Google Play tersedia mulai Android Nougat (API 24). Dengan citra emulator baru ini, Anda bisa mengupdate Google Play Services melalui aplikasi Play Store di emulator Anda seperti yang biasa Anda lakukan di perangkat Android fisik. Selain itu, Anda sekarang bisa menguji penginstalan, update, dan alur pembelian end-to-end dengan Google Play Store.
  • Peningkatan Kinerja - Membuat emulator yang cepat dan berkinerja tinggi adalah tujuan dinamis bagi tim kami. Kami selalu memerhatikan dampak kinerja saat menjalankan emulator pada mesin pengembangan Anda, terutama penggunaan RAM. Dengan versi terbaru Android Emulator, sebagai ganti mengalokasikan dan menetapkan memori ke ukuran RAM maksimal yang ditentukan dalam AVD Anda, kini kami mengalokasikan RAM sesuai permintaan. Kami melakukannya dengan masuk ke dalam hypervisor bawaan untuk Linux (KVM) dan macOS® (Hypervisor.Framework), dan Intel® HAXM (v6.2.1 dan lebih tinggi) yang disempurnakan untuk Microsoft® Windows®, yang menggunakan alokasi memori sesuai permintaan baru.

  • Selain itu, dalam beberapa rilis terakhir, kami telah meningkatkan kinerja CPU dan I/O sekaligus meningkatkan kinerja GPU, termasuk dukungan OpenGL ES 3.0. Melihat tugas yang umum dilakukan seperti ADB push akan semakin memperjelas peningkatan pada pipeline CPU dan I/O Android:


    Perbandingan Kecepatan ADB Push dengan Android Emulator



    Untuk kinerja GPU, kami membuat contoh aplikasi GPU emulation stress test untuk mengukur peningkatan dari waktu ke waktu. Kami menemukan bahwa emulator terbaru bisa merender laju bingkai yang lebih tinggi daripada sebelumnya, dan ini adalah satu dari sedikit emulator yang dapat merender OpenGL ES 3.0 secara akurat sesuai spesifikasi tiap-tiap perangkat Android.


GPU Emulation Stress Test - Aplikasi Android




GPU Emulation Stress Test dengan Android Emulator



Fitur Selengkapnya

Selain fitur utama ini, ada sejumlah fitur tambahan yang telah kami tambahkan ke Android Emulator selama setahun terakhir yang mungkin tidak Anda sadari:
  • Dukungan Wi-Fi - Dimulai dengan citra sistem API 24, Anda bisa membuat AVD yang terhubung ke jaringan seluler virtual dan Wi-Fi Access Point virtual.
  • Dukungan Google Cast - Saat menggunakan citra sistem Google Play, Anda bisa mentransmisikan konten layar dan audio ke perangkat Chromecast di jaringan Wi-Fi yang sama.
  • Drag and drop APK & file - Cukup drag APK ke jendela Android Emulator untuk memicu penginstalan aplikasi. Anda juga bisa drag file data lain dan menemukannya di folder /Downloads pada Android Virtual Device Anda.
  • Host copy & paste - Anda bisa melakukan copy & paste teks di antara Android Emulator dan mesin development.
  • Virtual 2-finer pinch & zoom - Saat berinteraksi dengan aplikasi seperti Google Maps, tekan tombol Ctrl (di Microsoft® Windows® atau Linux) atau ⌘ (pada macOS® ), dan tampilan jari akan muncul di layar untuk membantu tindakan pinch & zoom.
  • Lokasi GPS - Pilih titik GPS secara manual atau setel titik GPS dalam tab Location di Android Emulator.
  • Sensor virtual - Ada halaman khusus di panel kontrol yang diperluas yang telah mendukung sensor di Android Emulator termasuk akselerasi, rotasi, kedekatan dan banyak lagi.
  • Dukungan WebCam - Anda bisa menggunakan webcam atau webcam bawaan laptop sebagai kamera virtual di AVD. Validasi setelan kamera AVD Anda di halaman Advanced Settings pada AVD Manager.
  • Menjadi host keyboard mesin - Anda bisa menggunakan keyboard asli untuk memasukkan teks ke dalam Android Virtual Device.
  • Panggilan telepon dan SMS virtual - Di panel kontrol yang diperluas, Anda bisa memicu panggilan telepon atau SMS virtual untuk menguji aplikasi dengan dependensi telepon.
  • Zoom layar - Pada toolbar utama, klik ikon kaca pembesar untuk masuk ke mode zoom, dan pilih area layar yang ingin Anda periksa.
  • Mengubah ukuran jendela - Cukup seret sudut jendela Android Emulator untuk mengubah ke ukuran yang diinginkan.
  • Dukungan proxy jaringan - Tambahkan proxy HTTP khusus bagi sesi Android Emulator Anda dengan masuk ke halaman Settings dalam tab Proxy.
  • Pelaporan bug - Anda bisa secara cepat membuat laporan bug untuk aplikasi dengan memanfaatkan bagian Bug Report di panel kontrol yang diperluas untuk dibagikan kepada tim Anda atau mengirimkan masukan ke Google.

Pelajari lebih lanjut tentang Android Emulator di Dokumentasi Emulator.

Memulai

Semua fitur dan penyempurnaan ini siap untuk didownload dan digunakan sekarang dengan Android Emulator v27.0.2+, yang bisa Anda dapatkan melalui SDK Manager di Android Studio. Untuk pengalaman yang cepat, sebaiknya buat dan jalankan citra sistem emulator versi x86, dengan Android Emulator terbaru, Intel® HAXM (jika dapat diterapkan) dan driver grafis terinstal.

Kami menghargai setiap masukan tentang hal-hal yang Anda sukai, masalah atau fitur yang ingin Anda ketahui. Jika Anda menemukan bug, masalah, atau memiliki permintaan fitur, silakan laporkan masalah. Kami tentu saja belum selesai, tetapi kami harap Anda puas dengan perkembangannya sejauh ini.

Catatan editor: Postingan ini ditulis oleh Ben Ward, Product Manager for AMP & Publisher Platform, Twitter. Baca selengkapnya tentang dukungan untuk analytics artikel AMP di sini.

Twitter adalah pusat berita, dengan jutaan orang menggunakan layanan ini untuk terus mendapatkan update tentang apa yang terjadi di dunia, langsung pada saat itu juga. Bagian penting dari misi kami adalah untuk menjaga agar pengguna bisa dengan mudah menemukan dan membaca artikel berita. Kami menggunakan AMP sebagai alat untuk menyempurnakan pengalaman tersebut bagi pengguna, dan menjadikan layanan kami lebih baik.

AMP diluncurkan dengan dukungan untuk embedding Tweet, dan sekarang kami telah membangun dukungan untuk menampilkan AMP pada mobile clients kami di iOS, Android, dan web. Saat sebuah link di-Tweet, Twitter akan secara otomatis menemukan dan menampilkan edisi AMP dari artikel tersebut. Dalam pengujian, kami menemukan bahwa ketika pengguna ditunjukkan artikel edisi AMP yang lebih cepat dimuat, mereka membangun kebiasaan untuk membaca lebih banyak artikel melalui Twitter daripada pengguna yang tidak menggunakan AMP.

Pekan lalu kami mengumumkan prestasi besar implementasi AMP kami, meluncurkan dukungan yang lebih baik untuk analytics artikel. Sekarang publishers bisa mengetahui tampilan audience mereka dari Twitter saat kami merender AMP. Kami telah melakukan perubahan sehingga alat analytics yang sudah ada akan tetap merekam tampilan bahkan saat kami menampilkan sebuah artikel edisi AMP, dan kami mengaktifkan halaman AMP untuk mengakses parameter referral sosial yang ditambahkan ke link yang dibagikan di Twitter.

Kami menyukai AMP karena desainnya mendorong penerbitan web yang lebih berkinerja dan desain artikel yang berfokus pada seluler. Meskipun di masa lalu, kami juga bereksperimen dengan fitur “reader mode” di browser, kami senang AMP memberi kontrol materi iklan kepada publishers atas konten mereka, memastikan bahwa web tetap semarak, bervariasi dan ekspresif, serta cepat. Dan tentu saja, AMP secara bawaan mendukung platform periklanan yang ada, mendukung bisnis publishers yang kita harapkan sukses di Twitter. Sebagai sebuah project, ini dikembangkan secara terbuka, menerima dengan senang hati kontribusi komunitas, dan dipakai oleh berbagai layanan independen, yang sesuai dengan nilai Twitter.

Anda bisa mempelajari tentang cara Twitter menggunakan artikel edisi AMP, dan cara mengoptimalkan situs Anda untuk penyempurnaan analytics di dokumentasi AMP kami yang baru pada situs developer Twitter.

Twitter menggunakan AMP untuk menyajikan artikel berita dengan lebih cepat dan lebih andal, agar lebih banyak pengguna mengetahui informasi yang penting bagi mereka, dengan pengalaman membaca yang ditingkatkan. Kami senang bisa melihat bagaimana penayang terus memanfaatkan teknologi ini, yang sekarang sudah bisa dipakai untuk memahami dampak Twitter pada audience berita.

Diposting oleh Ben Ward, Product Manager for AMP & Publisher Platform, Twitter

Diposting oleh Edward Cunningham, Product Manager, Android

[Edit: Mengupdate postingan pada tanggal 21 Desember untuk mengklarifikasi bahwa ketika persyaratan 64-bit diperkenalkan pada bulan Agustus 2019, dukungan 32-bit tidak akan dihilangkan. Aplikasi yang menyertakan library 32-bit juga hanya perlu memiliki versi 64-bit.]

Google Play menggerakkan miliaran penginstalan dan update aplikasi setiap tahun. Kami tanpa henti berfokus pada keamanan dan kinerja untuk memastikan setiap orang memiliki pengalaman positif dalam menemukan dan menginstal aplikasi dan game yang mereka sukai. Hari ini kami memberi developer Android sebuah informasi awal mengenai tiga perubahan yang dirancang untuk mendukung tujuan ini, serta menjelaskan alasan untuk setiap perubahan tersebut, dan bagaimana mereka akan membantu menjadikan perangkat Android lebih aman dan berkinerja dalam jangka panjang.
  • Pada paruh kedua 2018, Play akan mewajibkan aplikasi baru dan update aplikasi menargetkan API level Android terbaru. Ini wajib dilakukan untuk aplikasi baru pada bulan Agustus 2018, dan untuk update aplikasi yang sudah diinstal pada bulan November 2018. Ini untuk memastikan aplikasi dibuat dengan API terbaru yang dioptimalkan untuk keamanan dan kinerja.
  • Pada bulan Agustus 2019, Play akan mengharuskan aplikasi baru dan update aplikasi dengan library bawaan menyediakan versi 64-bit selain versi 32-bit.
  • Selain itu, di awal 2018, Play akan mulai menambahkan sejumlah kecil metadata keamanan pada setiap APK untuk lebih lanjut lagi memverifikasi keaslian aplikasi. Anda tidak perlu melakukan aksi apa pun untuk perubahan ini.

Kami sangat menghargai ekosistem developer kami, dan karena itu kami berharap semoga pemberitahuan di awal ini bisa berguna dalam merencanakan rilis aplikasi Anda. Kami akan terus memberikan pengingat dan berbagi sumber daya developer seiring makin dekatnya tanggal implementasi untuk membantu Anda mempersiapkannya.

Persyaratan target level API mulai akhir 2018

Perubahan perilaku API meningkatkan keamanan dan perlindungan privasi Android – membantu developer mengamankan aplikasi mereka dan melindungi pengguna dari malware. Berikut adalah beberapa perubahan dari versi platform terbaru:
  • Intent implisit untuk bindService() tidak lagi didukung (Android 5.0)
  • Runtime permissions (Android 6.0)
  • CA yang ditambahkan pengguna tidak tepercaya secara default untuk koneksi aman (Android 7.0)
  • Aplikasi tidak bisa mengakses akun pengguna tanpa persetujuan pengguna secara eksplisit (Android 8.0)

Banyak dari perubahan ini hanya berlaku untuk aplikasi yang secara eksplisit mendeklarasikan dukungannya terhadap perilaku API baru, melalui atribut manifes targetSdkVersion. Misalnya, hanya aplikasi dengan targetSdkVersion 23 (API level Android 6.0) atau lebih tinggi yang memberi pengguna kontrol penuh atas data pribadi – seperti kontak atau lokasi – aplikasi bisa diakses melalui izin waktu proses. Demikian pula, rilis terbaru ini mencakup peningkatan pengalaman pengguna yang mencegah aplikasi secara tidak sengaja menggunakan sumber daya seperti baterai dan memori secara berlebihan; batas eksekusi latar belakang adalah contoh yang bagus dari jenis peningkatan ini.

Agar pengguna bisa merasakan pengalaman Android terbaik, Konsol Google Play mewajibkan aplikasi menargetkan API level terbaru:
  • Agustus 2018: Aplikasi baru wajib menargetkan API level 26 (Android 8.0) atau yang lebih tinggi.
  • November 2018: Update untuk aplikasi yang sudah diinstal wajib menargetkan API level 26 atau yang lebih tinggi.
  • 2019 dan seterusnya: Setiap tahun persyaratan targetSdkVersion akan semakin tinggi. Tidak lebih dari satu tahun setelah setiap rilis Android, aplikasi baru dan update aplikasi harus menargetkan API level yang sama atau lebih tinggi.

Aplikasi terinstal yang tidak menerima update tidak terpengaruh. Developer tetap bebas menggunakan minSdkVersion pilihannya, jadi tidak ada perubahan pada kemampuan Anda dalam membangun aplikasi untuk versi Android yang lebih lama. Kami mendorong developer untuk menyediakan kompatibilitas mundur sejauh mungkin. Versi Android mendatang juga akan membatasi aplikasi yang tidak menargetkan API level terbaru dan berdampak buruk pada kinerja atau keamanan. Kami ingin secara proaktif mengurangi fragmentasi di ekosistem aplikasi dan memastikan aplikasi aman dan berkinerja selagi memberi developer waktu yang panjang dan beberapa pemberitahuan untuk melakukan perencanaan ke depan.

Tahun ini kami merilis Android Oreo, versi Android teraman dan berkinerja terbaik, dan kami memperkenalkan Project Treble untuk membantu rilis terbaru menjangkau perangkat dengan lebih cepat. Ayo mulai membangun aplikasi yang menargetkan Android 8.1 Oreo hari ini.

Persyaratan dukungan 64-bit pada tahun 2019

Dukungan platform untuk arsitektur 64-bit diperkenalkan di Android 5.0. Saat ini, lebih dari 40% perangkat Android yang online memiliki dukungan 64-bit, tetapi tetap mempertahankan kompatibilitas 32-bit. Untuk aplikasi yang menggunakan library bawaan, kode 64-bit biasanya menawarkan kinerja yang jauh lebih baik, dengan register tambahan dan instruksi baru.

Untuk mengantisipasi perangkat Android mendatang yang hanya mendukung kode 64-bit, Konsol Play mewajibkan aplikasi baru dan update aplikasi dengan library bawaan menyediakan versi 64-bit selain versi 32-bit. Ini bisa berada dalam satu APK atau sebagai salah satu dari beberapa APK yang dipublikasikan.

Kami tidak menghilangkan dukungan 32-bit. Google Play akan terus mendukung aplikasi dan perangkat 32-bit. Aplikasi yang tidak menyertakan kode bawaan tidak akan terpengaruh.

Perubahan ini akan mulai berlaku pada bulan Agustus 2019. Kami memberikan pemberitahuan awal pada hari ini agar developer yang belum mendukung 64-bit mempunyai banyak waktu untuk merencanakan transisi. Nantikan postingan mendatang di mana kita akan melihat secara mendalam manfaat kinerja dari library bawaan 64-bit di Android, dan lihat panduan CPU dan Arsitektur NDK untuk informasi selengkapnya.

Metadata keamanan di awal 2018

Tahun depan kami akan mulai menambahkan sejumlah metadata keamanan pada setiap APK untuk memverifikasi bahwa itu didistribusikan secara resmi oleh Google Play. Sering kali saat Anda membeli produk fisik, Anda akan menemukan label atau badge resmi yang menandakan keaslian produk tersebut. Metadata yang kami tambahkan ke APK seperti badge Play keaslian untuk aplikasi Android Anda.

Developer atau pengguna tidak perlu melakukan aksi apa pun. Kami akan menyetel ukuran APK maksimum Play untuk memperhitungkan sedikit penambahan metadata, yang dimasukkan ke dalam Blok Penandatanganan APK dan tidak mengubah fungsionalitas aplikasi Anda. Selain meningkatkan integritas ekosistem aplikasi seluler Play, metadata ini akan memungkinkan peluang distribusi baru bagi developer di masa mendatang dan membantu lebih banyak pengguna agar selalu memperbarui aplikasinya.

Memandang ke depan

2017 adalah tahun fantastis bagi developer yang telah melihat pertumbuhan dan kesuksesan di Google Play. Kami telah bekerja keras dalam membuat fitur ini (termasuk yang diumumkan pada I/O 2017 dan Playtime) untuk membantu meningkatkan kualitas aplikasi dan kinerja bisnis Anda. Dengan beragam fitur ini dan update mendatang, kami berharap ekosistem Android dan Play terus berkembang di tahun 2018 dan seterusnya.

Menurut Anda seberapa bermanfaatkah entri blog ini?