[go: up one dir, main page]

Ditulis oleh Edward Cunningham. Product Manager, Android Security

Pengguna Android O yang sangat jeli akan melihat hilangnya setting 'Allow unknown sources', yang telah ada sejak awal kemunculan Android untuk memfasilitasi penginstalan aplikasi dari luar Google Play dan preloaded stores lainnya. Dalam postingan ini, kami akan membicarakan tentang izin Install unknown apps yang baru dan manfaat keamanan yang dibawanya untuk pengguna dan developer Android.

Awal tahun ini kami memperkenalkan Google Play Protect - layanan keamanan komprehensif yang selalu bekerja untuk melindungi perangkat Anda dari bahaya. Google Play tetap menjadi salah satu tempat teraman bagi pengguna Android untuk mendownload aplikasi, dengan mayoritas Potentially Harmful Apps (PHA) berasal dari sumber pihak ketiga.

Strategi yang biasa digunakan oleh pembuat PHA adalah mengirimkan aplikasinya melalui downloader yang berbahaya. Misalnya, aplikasi game mungkin tidak berisi kode berbahaya namun mungkin memberi notifikasi kepada pengguna untuk menginstal PHA yang menyamar sebagai update keamanan penting. (Anda bisa membaca selengkapnya tentang downloader berbahaya di Android Security 2016 Year in Review). Pengguna yang mengaktifkan penginstalan aplikasi dari sumber tak dikenal menjadikan diri mereka rentan terhadap perilaku yang menipu ini.
Kiri (sebelum Android O): Layar penginstalan PHA yang menyamar sebagai pembaruan sistem.
Kanan (Android O): Sebelum PHA diinstal, pengguna harus terlebih dahulu memberikan izin ke aplikasi yang memicu penginstalan.

Pada Android O, izin Install unknown apps akan memperaman saat memasang aplikasi dari sumber tak dikenal. Izin ini terkait dengan aplikasi yang memicu penginstalan— sama seperti izin waktu proses yang lain—dan memastikan bahwa pengguna memberikan izin untuk menggunakan sumber instal sebelum ia memicu pengguna untuk menginstal aplikasi. Bila digunakan pada perangkat yang menjalankan Android O dan yang lebih tinggi, downloader berbahaya tidak akan bisa mengelabui pengguna agar menginstal aplikasi tanpa terlebih dahulu diberikan lampu hijau.

Izin baru ini memberi pengguna transparansi, kontrol, dan proses yang efisien untuk mengizinkan penginstalan dari sumber tepercaya. Aplikasi Settings menampilkan daftar aplikasi yang telah disetujui pengguna untuk menginstal aplikasi tak dikenal. Pengguna bisa membatalkan izin untuk aplikasi tertentu setiap saat.
Setiap saat, pengguna bisa meninjau aplikasi yang diizinkan menginstal aplikasi tak dikenal. Agar proses pemberian izin lebih mudah, developer aplikasi bisa memilih untuk mengarahkan pengguna ke layar izin sebagai bagian dari alur persiapan.

Perubahan developer


Untuk memanfaatkan perilaku baru ini, developer aplikasi yang memerlukan kemampuan untuk mendownload dan menginstal aplikasi lain melalui Package Installer mungkin perlu melakukan beberapa perubahan. Jika sebuah aplikasi menggunakan targetSdkLevel 26 atau lebih tinggi dan meminta pengguna untuk menginstal aplikasi lain, file manifes harus menyertakan izin REQUEST_INSTALL_PACKAGES:
<uses-permission android:name="android.permission.REQUEST_INSTALL_PACKAGES" />

Aplikasi yang tidak mendeklarasikan izin ini tidak bisa menginstal aplikasi lain, sebuah perlindungan keamanan praktis untuk aplikasi yang memang tidak berniat melakukannya. Anda bisa memilih untuk secara langsung mengarahkan pengguna ke layar izin Install unknown apps menggunakan aksi Intent ACTION_MANAGE_UNKNOWN_APP_SOURCES. Anda juga bisa melakukan kueri status izin ini menggunakan PackageManager canRequestPackageInstalls() API.

Ingatlah bahwa kebijakan Play tetap berlaku untuk aplikasi yang didistribusikan pada Google Play bila aplikasi tersebut bisa menginstal dan mengupdate aplikasi lainnya. Pada kebanyakan kasus, perilaku semacam itu tidak tepat; Anda sebaiknya memberikan deep link sebagai gantinya ke dalam daftar aplikasi di Play Store.

Pastikan untuk membaca panduan penerbitan terbaru yang memberikan lebih banyak informasi tentang penginstalan aplikasi tak dikenal, dan nantikan lebih banyak postingan yang lain tentang peningkatan keamanan di Android O.

Ditulis oleh Karolis Balciunas, VC & Startups Business Development, Google Play

Early Access diluncurkan di Google I/O 2016 sebagai tempat tujuan di Google Play untuk aplikasi beta dan judul game yang masih dalam pengembangan, dan untuk memikat pengguna awal yang bersedia menguji judul tersebut. Hasilnya berbicara sendiri. Program ini telah membantu lebih dari 350 developer meluncurkan judul mereka dan menghasilkan lebih dari 40 juta penginstalan beta untuk aplikasi dan game hanya dalam waktu singkat sebelum disediakan untuk umum di Play Store. Lebih penting lagi, rating rata-rata bagi judul yang telah melewati Early Access adalah 4,3☆ setelah di produksi, menempatkan mereka pada posisi yang kuat sehingga lebih sering muncul dalam penelusuran dan pencarian di Google Play.

Early Access juga menghasilkan kesadaran positif akan judul baru. Alumni seperti Simple Habit dan Digit terpilih sebagai finalis dalam kategori "Standout Startup" di Google Play Awards tahun ini. Game Titan Brawl dari Omnidrone menjadi game pertama yang meraih 1 juta penguji. Dengarkan lebih banyak tentang pengalaman mereka dalam video di bawah ini.

Early Access dan kerja sama kami dengan komunitas VC telah banyak mengajari kami tentang startup yang sukses. Kami tahu bahwa Anda mencari solusi iterasi yang cepat terhadap product-market fit sebuah produk dan ingin sekali melakukan pengujian yang kuat, analytics, dan masukan pengguna sama seperti yang menjadi andalan tim produk Google dalam meluncurkan produk yang sukses. Ketika kami mengetahui tentang rencana startup Anda jauh sebelum tanggal peluncuran, kami bisa memberi dampak pada rencana Anda dengan mendukung Anda melalui proses pemahaman peningkatan iteratif ini.

Start on Android


Awal tahun ini kami meluncurkan Start on Android untuk mengidentifikasi startup Android paling potensial lebih awal dalam siklus hidup mereka dan menyediakan fitur, fasilitas, dan panduan bagi startup yang memenuhi syarat. Kami telah mengembangkan lima komponen yang terbukti paling berpengaruh:
  1. Partisipasi Early Access memungkinkan developer untuk merekrut penguji beta dan merespons masukan mereka sebelum berdampak pada rating aplikasi di Play Store.
  2. Antarmuka pengguna pre-launch dan ulasan pengalaman pengguna dari tim editorial Play untuk membantu mengoptimalkan pengalaman pemakaian, implementasi desain material, eksekusi model bisnis, dan interaksi pengguna.
  3. Akses ke fasilitas Google seperti Spark Package Google Cloud Platform yang mencakup $20.000 dalam bentuk kredit Google Cloud dan Firebase, gratis 12 bulan G Suite untuk maksimal 10 karyawan, dan insentif finansial lainnya.
  4. Kesempatan untuk berpartisipasi dalam Google Play serta program tim Google lainnya dan acara spesial termasuk Google Cloud Platform, Google for Entrepreneurs, dan Launchpad.
  5. Panduan dalam bentuk video dan konten tentang praktik terbaik startup tersedia bagi semua pengguna di StartonAndroid.com.

Kita baru saja memulai


Kami melihat tingkat ketertarikan developer sangat tinggi dan menerima ratusan aplikasi publik dan referral dari pemodal ventura serta pihak yang berpengaruh pada startup lainnya. Berikut adalah beberapa startup yang diterima:
  • Socratic - Sebuah perusahaan yang didukung Spark Capital yang memungkinkan siswa menyelesaikan persoalan matematika dengan memotret memakai kamera mereka dan menggunakan visi komputer untuk menampilkan jawaban yang relevan dan konsep terkait serta video.
  • Astro - Sebuah perusahaan portofolio Redpoint yang melapisi AI di atas email Anda untuk membantu mengelola inbox dengan cerdas.
  • Peanut - Sebuah aplikasi seperti Tinder untuk menghubungkan para ibu, didanai oleh NEA dan Felix Capital.
  • Gyroscope - Startup mengenai "sistem operasi untuk tubuh manusia".
  • Empower - Aplikasi baru untuk pengelolaan uang yang sangat menarik didukung oleh Sequoia Capital, segera hadir di Android.

Kami sangat bangga dengan setiap developer yang bekerja sama dengan kami dan berterima kasih kepada teman-teman kami di firma VC dan komunitas luas yang menginformasikan startup baru yang menarik perhatian kami.

Hubungi kami


Bila Anda ingin menjadi bagian dari Start on Android, silakan lengkapi formulir di StartonAndroid.com. Kami mencari developer yang dalam waktu dekat berencana untuk meluncurkan di Android, atau telah melakukannya dalam 6 bulan terakhir.

Hari ini, AdWords mengumumkan dukungan untuk halaman AMP dari Google AMP Cache. Akibatnya, pengiklan yang menggunakan halaman AMP sebagai halaman landing iklan di Adword dimuat hampir seketika.

Peluncuran ini, bersama dengan semua fitur yang diluncurkan baru-baru ini di AMP seperti formulir, konten dinamis dan dukungan analytics yang kuat, menjadikan AMP alat yang sempurna untuk pengiklan. Hal ini memungkinkan pengiklan memberikan pengalaman yang lebih cepat dan lebih baik bagi pengguna yang berhubungan dengan rasio konversi yang lebih tinggi.

Pelajari lebih lanjut tentang pengumuman AdWords AMP di sini.

Hasil awal untuk perusahaan e-commerce yang berinvestasi di Accelerated Mobile Pages (AMP) menunjukkan bahwa format AMP sangat memuaskan dalam hal konversi, kecepatan, bounce rate dan mobile acquisition cost.
  • Klien Fastcommerce yang berbasis di Brasil merasakan peningkatan konversi sebesar 15% di mobile dibandingkan halaman non-AMP mereka.

  • WompMobile menciptakan pengalaman mobile yang efektif untuk situs e-commerce dan mengalami kenaikan konversi sebesar 105% dan penurunan bounce rate sebesar 31% dengan halaman AMP.

  • Wego.com, situs perjalanan terbesar di Timur Tengah dan Asia Pasifik, mengalami kenaikan konversi mitra sebesar 95% dan 3 kali lipat peningkatan konversi iklan setelah membuat versi AMP dari halaman landing utama.

  • AMP mendekati setengah dari lalu lintas mobile peritel organik Prancis Greenweez dan dari bulan Januari sampai Maret 2017, mereka mengalami peningkatan rasio konversi seluler sebesar 80% dan penurunan biaya akuisisi seluler sebesar 66%..  

Kami telah melihat bahwa AMP memberikan pemuatan halaman almost-instant yang membuatnya ideal untuk interaksi pengguna pertama kali dengan situs Anda. Namun, pengalaman e-commerce lebih dari sekadar kecepatan, sehingga AMP adalah mitra ideal Anda dalam perjalanan ini. Bagi Anda yang ingin mengalami kesuksesan yang sama seperti Greenweez atau Fastcommerce, kami ingin berbagi ringkasan tentang semua hal yang bisa dilakukan mengenai e-commerce dengan AMP.

Dasar-Dasar

Mari mulai dengan dasar-dasar situs e-commerce Anda. Lihat AMP for E-commerce Getting Started di situs web AMPbyExample. Di sana Anda bisa menemukan contoh sandbox untuk mulai membangun halaman produk, halaman kategori produk, dan alur pembayaran/checkout. Sediakan pelanggan Anda dengan semua yang mereka butuhkan untuk membuat keputusan – ulasan, foto, kustomisasi produk, dan lainnya.





Beberapa hal menarik yang didukung AMP adalah:
  • Konten dinamis: Untuk memastikan pelanggan Anda selalu melihat informasi terbaru, amp-list dan amp-bind bisa digunakan untuk mengambil dan merender konten terbaru di halaman Anda.
  • Checkout/pembayaran: Anda bisa mengimplementasikan keranjang belanja dan memulai check-out langsung dari halaman AMP Anda. Anda bisa menggunakan Payment Request API, menggunakan amp-form, atau mengalihkan pengguna ke halaman non-AMP di situs Anda, semuanya terserah Anda. WompMobile berbagi implementasi pembayaran mereka di AMP Conf tahun ini, yang bisa Anda lihat dalam link video.
  • Personalisasi/log-in: amp-list bisa digunakan untuk memberikan konten yang dipersonalisasi kepada pelanggan Anda – baik dalam bentuk produk yang direkomendasikan atau penyimpanan status keranjang belanja mereka.
  • Pengujian A/B: Untuk mengetahui apa yang terbaik bagi pengguna, Anda bisa menggunakan amp-experiment untuk melakukan eksperimen pengalaman pengguna di halaman AMP.

Untuk fitur yang tidak didukung secara native, Anda bisa menggunakan amp-iframe untuk menyematkan konten dan menyertakan fitur seperti aplikasi chat, peta, atau fitur pihak ketiga yang lain. Atau jika mau, Anda juga bisa mengalihkan ke halaman non-AMP di situs Anda.

amp-bind

Banyak dari pengalaman e-commerce yang menarik dan berguna ini dimungkinkan dengan amp-bind, model interaktivitas yang memungkinkan Anda menghubungkan tindakan pengguna dengan status dokumen yang berbeda. Kembali di bulan Juli, kami menjelaskan secara detail tentang banyak contoh peluang baru yang dibawa amp-bind – inilah beberapa fitur utama yang bisa digunakan untuk e-commerce.

Pada contoh yang kami buat di bawah ini, Anda bisa melihat pemfilteran dan pengurutan sedang beraksi:

sort_filter

Dan seperti yang telah kami sebutkan, Anda mungkin menemukan lebih banyak lagi kemampuan daripada yang telah kami identifikasi. Jelajahi kemungkinan-kemungkinan itu dan bagikan dengan komunitas apa yang Anda temukan.

AMP + PWA

Ketika Wego, situs perjalanan terbesar di Timur Tengah, membangun kembali halaman landing mereka dengan AMP dan halaman yang lebih interaktif dengan PWA, mereka melihat peningkatan kinerja situs yang luar biasa. Halaman AMP mereka mengalami peningkatan lebih dari 10 kali lipat dalam kecepatan halaman dan peningkatan kunjungan halaman organik sebesar 12%.

Meskipun PWA mendukung fitur-fitur menarik bagaikan aplikasi, Service Worker yang diperlukan oleh PWA tidak tersedia saat pengguna pertama kali memuat situs Anda. AMP menyediakan titik masuk yang ideal bagi situs Anda sehingga memungkinkan PWA untuk memuat di belakang layar. Dengan implementasi AMP + PWA mereka, Wego mengalami 95% lebih banyak konversi dan 26% lebih banyak pengunjung ke situs mereka.

Seperti yang Anda lihat, situs e-commerce bisa mendapatkan keuntungan dari kombinasi ini: AMP secara dramatis mempercepat pemuatan halaman pertama di situs Anda dan PWA mempercepat waktu pemuatan untuk setiap klik berikutnya. Ini sangat berguna saat corong konversi membentang dalam beberapa halaman.

Dan sebagai bonusnya, PWA juga mendukung fitur-fitur menarik bagaikan aplikasi, seperti tombol add-to-homescreen, notifikasi push, keandalan dalam kondisi jaringan yang buruk, dan fungsionalitas bahkan saat pengguna offline.

Untuk mempelajari lebih lanjut tentang cara mengimplementasikan situs AMP + PWA, silakan lihat tutorial video dan  panduan kami.

Analytics

amp-analytics mendukung fitur analytics pihak ketiga dan solusi analytics internal Anda sendiri. Anda bisa menemukan daftar semua fitur pihak ketiga yang telah dibuat dalam konfigurasi untuk digunakan dengan komponen amp-analytics di sini – termasuk Adobe Analytics, Google Analytics, Clicky Web Analytics, dan banyak lagi. Untuk contoh implementasi internal, lihat AMP Dengan Contoh pada Analytics. Pada AMP Conf awal tahun ini, perusahaan seperti eBay dan Pinterest juga membahas secara terperinci tentang cara mereka menggabungkan analytics ke AMP, jadi silakan lihat link videonya untuk mempelajari lebih lanjut.
* * *

AMP Project berkomitmen membantu situs untuk memanfaatkan format dengan kecepatan kilat ini untuk keuntungan e-commerce. Anda bisa menanti munculnya sumber daya tambahan, seperti template e-commerce baru di AMPstart.com dalam beberapa bulan mendatang. Terima kasih kepada komunitas development AMP untuk karya dan masukan Anda. Seperti biasa, mohon beri tahu kami bila ada masalah atau permintaan fitur.

Ditulis oleh Jed Hartman, Technical Writer

Anda sekarang bisa menggunakan panduan gaya dokumentasi developer kami untuk project dokumentasi open source.

Selama beberapa tahun, para penulis teknis kami di Google telah menggunakan panduan gaya editorial khusus-internal untuk sebagian besar dokumentasi developer kami. Untuk lebih mendukung kontributor eksternal terhadap project open source kami, seperti Kubernetes, AMP, atau Dart, dan agar lebih konsisten untuk semua dokumentasi developer, kami sekarang mempublikasikan panduan gaya tersebut.

Bila Anda memberikan kontribusi dokumentasi dalam project seperti itu, Anda sekarang memiliki akses langsung ke panduan mengenai pertimbangan suara, nada, pilihan kata, dan gaya lainnya. Ini bisa diterapkan untuk masalah umum, seperti pengingat untuk menggunakan orang kedua, present tense, suara aktif, dan koma serial; ini juga sangat cocok untuk memeriksa masalah yang sangat spesifik, seperti apakah akan menulis "apl" atau "aplikasi" bila Anda ingin konsisten dengan gaya Google Developers.

Panduan gaya adalah dokumen referensi, jadi sebagai ganti membacanya secara linear, Anda bisa menggunakannya sebagai panduan referensi sesuai kebutuhan. Untuk masalah tanda baca, tata bahasa, dan pemformatan, Anda bisa melakukan penelusuran di halaman untuk menemukan item seperti "Commas," "Lists," dan "Link text" di navigasi kiri. Untuk istilah dan frasa tertentu, Anda bisa melihat daftar kata.

Perhatikan halaman catatan rilis dari panduan untuk update dan development, dan silakan kirim komentar dan saran Anda melalui link Send Feedback di setiap halaman panduan—kami ingin mendengar dari Anda selagi kami terus mengembangkan panduan gaya.